Penggunaan Toast pada Android

By: Johan Supriyanto, S.Kom. - April 02, 2017
Penggunaan Toast pada Android - Dalam pembahasan sebelumnya kami telah membahas tentang cara membangun aplikasi sederhana menampilkan teks pada Text View sesuai teks yang dimasukan ke dalam Editor Teks. Untuk artikelnya silahkan bisa di baca di: Membuat Aplikasi Android Sederhana Menggunakan Eclipse.
Pada pembahasan kali ini kami akan berbagi tutorial tentang penggunaan toast pada android. Toast adalah suatu class yang dipakai untuk menampilkan peringatan atau pesan di android (seperti message box, alert box dan lain-lain.
Seperti apakah penggunaan toast di android?
Mengenai penggunaannya cukup mudah. Struktur penulisannya seperti berikut ini.
Toast.makeText(context, text, duration).show();
Penjelasan:
context :  umumnya berisi Activity.
text : isi peringatan yang akan diperlihatkan.
duration : Waktu durasi diperlihatkannya peringtan.
Oke sekarang langsung saja menuju ke script agar lebih jelas. Saya memakai project yang telah kami buat sebelumnya pada artikel: Membuat Aplikasi Android Sederhana Menggunakan Eclipse, lalu tinggal dieddit saja:
Berikut ini script untuk XML.
<LinearLayout xmlns:android="http://schemas.android.com/apk/res/android"
    xmlns:tools="http://schemas.android.com/tools"
    android:layout_width="match_parent"
    android:layout_height="match_parent"
    android:orientation="vertical">

    <EditText
        android:id="@+id/txt_input"
        android:layout_width="match_parent"
        android:layout_height="wrap_content"
        android:ems="10">
        <requestFocus />
    </EditText>

    <Button
            android:id="@+id/btn_tampil"
            android:layout_width="match_parent"
            android:layout_height="wrap_content"
            android:text="Tampil" />
</LinearLayout>

Berikut ini script untuk  demo Activity.
package com.thegunk.demo;

import android.os.Bundle;
import android.app.Activity;
import android.view.View;
import android.widget.Button;
import android.widget.EditText;
import android.widget.Toast;

public class DemoActivity extends Activity{
    private Button btn_tampil;
    private EditText txt_input;
   
    @Override
    public void onCreate(Bundle savedInstanceState) {
        super.onCreate(savedInstanceState);
        setContentView(R.layout.activity_demo);
       
        txt_input = (EditText) findViewById(R.id.txt_input);
       
        btn_tampil = (Button) findViewById(R.id.btn_tampil);
        btn_tampil.setOnClickListener(new View.OnClickListener() {
           
            public void onClick(View v) {
                Toast.makeText(DemoActivity.this, txt_input.getText(), Toast.LENGTH_SHORT).show();
            }
        });
    }
}
Maka Hasilnya akan terlihat seperti berikut ini.

Penggunaan Toast pada Android

Penggunaan Toast pada Android

Semoga tutorial yang telah kami bagikan tentang Penggunaan Toast pada Android, dapat memberikan manfaat buat kalian.

Artikel Terkait